Hotel Murah di Bali |
Kali ini manda akan berbagi cerita tentang tips pesan hotel melalui Mister Aladin. Tentunya, sahabat manda ingin tahu bagaimana prosesnya agar mendapatkan hotel yang nyaman dan fasilitasnya sesuai dengan kebutuhan kita sebagai family traveler. Kenapa manda menyebutnya family traveler? karena kalau perjalanan single mah bisa dimana saja dan kapan aja memilih hotelnya sesuai dengan kaki melangkah, ya kan? hihihihi. Baiklah, kita mulai yuk jalan-jalannya di situs mister aladin. Kali ini kita akan membuat pencarian untuk hotel murah di Bali. Widiiwww, tamasya ke Bali!
Tips Satu. Untuk menentukan hotel yang akan dipesan, terlebih dahulu kita tentukan daerah tempat menginap kita selama di Bali. Seperti contohnya, mau di Kuta, mau di Sanur, mau di Denpasar, atau mau di Ubud. Beberapa tempat wisata yang akan dikunjungi berada di daerah mana, itulah nanti yang menjadi tujuan kita memilih hotel yang akan ditinggali selama bertamasya ke Bali. Kalau sudah ketemu mau ke mana, kita masukkan pilihan Kuta, Bali, Indonesia. Jangan lupa isikan sekalian tanggal menginapnya.
Tips Dua. Untuk bisa mendapatkan harga hotel yang rate nya promo, jangan memilih liburan di saat peak season. Kalau sepengalaman manda bertamasya, sabtu dan minggu juga tidak merupakan masalah besar ketika hendak bertamasya, asal bukan sabtu minggu saat ada long weekend. Nah, setelah memilih daerah dan tanggal. Selanjutnya kita ke tips yang ketiga.
Tips Tiga. Di situs pencarian hotel yang disediakan mister aladin, kita bisa menentukan beberapa hal yang membantu pencarian lebih akurat dan hotel-hotel yang dipilih pun menjadi tersortir. Seperti masukkan beberapa pilihan :
- harga per malam. Pada pilihan harga per malam bisa di setting sesuai budget yang dianggarkan. Jikalau memang budget yang tersedia untuk honeymoon, tidak ada salahnya memilih hotel dengan rate minimal 300,000 sampai 600,000 rupiah. Rate demikian di Bali sudah mendapatkan hotel yang nyaman sepengalaman manda.
- star rating. Dalam memilih bintang sebuah hotel, letak perbedaannya hanya pada tersedianya air panas/dingin untuk minum, bar corner, swimming pool, breakfast, bath tub, dan tentunya pilihannya bisa disesuaikan dengan hotel yang menyediakan. Kalau manda, memilih standar bintang 3 sudah cukup puas dan nyaman ketika hendak tamasya. Tidak tertutup kemungkinan, di hotel bintang 2 pun kita kadang mendapatkan fasilitas seperti hotel bintang empat. Jadi pinter dan jeli membaca setiap informasi dan testimoni pengunjungnya ya.
- area. Setelah memasukkan daerah yang dipilih. Mesin telusur akan mempersempit wilayah pencarian kita. Seperti ketika memasukkan Kuta, Bali. Maka pilihan areanya : Legian atau Ngurah Rai. Kalau manda, selama wilayahnya berdekatan, tidak memilih apapun.
- accomodation : hotel, villa, resort, guest house, boutique, apartment. Untuk pilihan ini, tergantung kebutuhan membawa berapa banyak orang dalam satu perjalanan. Kalau hanya berdua atau keluarga kecil, sepertinya pilihan hotel sudah cukup. Ketika membawa banyak orang yang terbagi-bagi dalam keluarga keluarga, maka pilihan resort sepertinya lebih enak untuk keluarga besar.
Nah, setelah kita memasukkan pilihan-pilihan di atas, kita bisa mendapatkan pilihan hotel yang sesuai dengan budget dan kebutuhan kita selama di Bali. Hotel murah di Bali yang tidak murahan hanya di Mister Aladin!
Mba imaa ayo kita ngetrip ke bali, pesan hotelnya di mr.aladin 😊😊
BalasHapusBali.... pengen ke sana lagi.
BalasHapushahahaha... kapan nih bisa nginep di hotel di Bali
BalasHapusxoxoxoxoxo
apalagi booking pake mister aladin.. hhee
Asiiiikk, tips yang kece nih. Terakhir saya ke bali belom pake aplikasi beginian, dapet tiket berangkat hampir tengah malam, pulang kepagian, haha. Untung ada sodara yg bisa diinepin, repot kalo tengah malem kudu nyari penginapan.
BalasHapusAku ngak perna pake aladin ini, biasanya pake traveloka hehehe
BalasHapusMakasih ya manda buat tipsnya, kalo ke Bali bisa nih dipraktekin...
BalasHapusDiskonnya besar gak kalau lewat Mr. Aladin? hehe
BalasHapusMau juga aaahh dapet kemudahan pesan hotel lewat Mr. Aladin ;)
BalasHapus